MY BEST FRIENDS, IS MY RAINBOW



Terkadang, melihat dokumentasi-dokumentasi yang ada hanya membuat pilu hati ini,. Rasanya semua berlalu begitu cepat, suka – duka melintas begitu saja.  Sulit sekali rasanya untuk mencoba menghilangkan kalian dalam ingatan ini. Setiap kali ku coba untuk mengahapus semua tentang kalian… justru itu semakin aku teringat akan semua saat-saat yang telah kita lalui bersama dengan waktu yang tidak singkat. Kekecewaan, kesalah fahaman tidak jarang mereka selalu datang diantara kita, entah karena iri dengan kebersamaan kita, atau entah karena ia hanya ingin menguji kesetiaan dan kebersamaan ini. Tapi…yakinlah bahwa sebenanrnya seiring dengan berjalannya waktu dan disadari ataupun tidak. Tidak dapat dipungkiri, bahwa kehadirannya lah yang membuat kebersamaan ini semakin erat, semakain membuat kita dewasa, semakin meningkatkan rasa kepedulian di antara kita dan membuat kita semakin faham akan kepribadian sahabat-sahabat kita J
 Dalam hidup memang tidak selamanya indah, tidak selamanya sesuai dengan apa yang kita harapkan. hal yang bersebrangan kerap kali datang disaat kita tidak mengharapkannya.  Tapi… suka tidak suka, memang inilah hidup. Pada dasarnya manusia memang makhluk social, namun pada kenyataanya Tidak sedikit orang yang hidup dalam kesendirian. “Yah… kesendirian”.  Mereka yang masih sendiri menyimpan semua problema yang ia hadapi hanya seorang diri, sendiri (mereka yang masih merasa terAsingkan), mereka yang sendiri karena kekurangannya yang mungkin tidak bisa diterima orang lain, sendiri karna pribadi yang ia miliki, atau bahkan sendiri karena ketidak adilan!!! “sendiri” mungkin untuk beberapa orang, ini bukan sesuatu yang buruk, tapi… bagaimana dengan yang lain??? Masih banyak orang penyendiri diluar sana yang mungkin dari luar (tampilan fisik) terlihat baik-baik saja dengan kesendiriannya, tetapi sebetulnya dia sangat membutuhkan oranglain. orang yang bisa mengerti dirinya, orang yang bisa ia ajak untuk berbagi segala problema yang ia hadapi, orang yang dijadikan tempat berbagi suka ataupun duka, orang yang selalu bersedia untuk menjadi pendengar yang baik, Atau bahkan orang yang bisa menyimpan segala apa yang menjadi hal pribadinya sekalipun. Dunia terasa kelam saat seseorang merasa sendiri, semua terasa bosan, hanya hal-hal itu saja yang selalu ia lakukan. Semua terasa datar (flat).
Tapi…lain halnya saat si penyendiri itu telah menemuka seseorang yang dapat mengerti dirinya (seorang sahabat) maka kelam itu akan berubah layaknya pelangi…, beragam tapi indah. Dipenuhi dengan berbagai macam warna, tetapi tetap bisa menyatu. hari-harinyapun kini tidaklah kelam lagi. Semua terasa lebih berarti.
Dari pelangi inilah dapat kita ambil sepotong pelajaran, hidup akan lebih indah manakala kita memiliki SAHABAT. Satu orang SAHABAT, lebih baik dibanding 1000 teman penghianat, 1 orang SAHABAT mungkin lebih baik dari 1 orang kekasih, karena ada ungkapan “mantan kekasih”, akan tetapi tidak ada mantan SAHABAT. Hidup akan lebih indah manakala kita memiliki SAHABAT, namun persahabatan juga akan lebih indah apabila didalamnya ada suatu masalah. Bukan masalah yang membuat kita menjauh, akan tetapi masalah yang membuat kita semakin menyatu, layaknya pelangi, walaupun mereka berbeda warna, tetapi mereka tetap bersatu dan justru perbedaan warna itulah yang menjadikan pelangi itu menjadi indah.  Bersyukurlah untuk semua yang memiliki sahabat, jaga mereka, karena mereka akan menjadi salah satu bagian dalam perjalan hidup kalian.

Thank’s for my best friends : SAHABAT LANGIT “n” OPERA KARTUN
This is for my rainbow JJJ “SAHABAT KU, PELANGI KU”

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perjuangan putih abu

Kamu

CINTA SEJATI DALAM ISLAM